Contoh Foto Prewedding Bagi yang Canggung di Depan Kamera

Tidak semua orang bisa berekspresi dengan baik di depan kamera. Bahkan sesi pemotretan akan mengulur banyak waktu hanya dikarenakan terlihat kaku saat berpose. Lantas bagaimana contoh foto prewedding agar tetap santai saat difoto. Warna Indonesia Photo punya solusi terbaik dengan beragam inspirasinya.

5 Inspirasi Contoh Foto Prewedding Agar Tidak Terlihat Canggung

Permasalahan ini sering terjadi di saat pemotretan prewedding. Terutama bagi pasangan yang menghabiskan waktu untuk bercanda dan kurang memiliki sisi romantis di dalamnya. Namun, jangan khawatir, Warna Indonesia Photo selalu mengarahkan agar Anda tidak terlihat kaku di depan kamera.

1. Duduk dan Bersandar di Bebatuan

Daripada berdiri, berfoto dengan keadaan duduk memang dipercaya lebih terlihat santai. Isnpirasi pertama yang dapat dicoba yaitu bersantai di antara bebatuan sembari bersandar ke pasangan. Latar tersebut bisa terlihat misterius apabila masih dilengkapi banyaknya embun di pegunungan.

Anda tidak perlu melihat ke depan dan fotografer akan memotretnya secara candid. Tanpa melihat ke kamera, tentu saja kedua pasangan bisa mengurangi rasa canggung dan kakunya. Meskipun rekomendasi ini tidak membutuhkan banyak gaya namun tetap mengutamakan estetika di dalamnya.

2. Duduk Bersama di Dalam Studio

Jika tidak ingin ribet menentukan lokasi pemotretan prewedding jika dilakukan secara outdoor, maka rekomendasi ini dapat dipertimbangkan. Gayanya pun cukup mudah, Anda dan pasangan hanya perlu duduk santai sambil tersenyum ke depan kamera menggunakan background studio foto senada.

Meskipun mengharuskan Anda tersenyum ke depan kamera, namun posisi duduk bisa menambah kesan santai dan menyenangkan. Jadi inspirasi ini dapat dijadikan salah satu rekomendasi bagi kedua pasangan yang masih canggung dan kaku ketika difoto bersama.

3. Bersantai Bersama di Sofa Rumah

Inspirasi ini sangat cocok jika Anda ingin melakukan pemotretan prewedding cukup di rumah saja. Nantinya hasil foto akan terlihat hangat dan mengasyikkan. Kedua pasangan bisa mengajak hewan peliharaan untuk berfoto bersama guna mengurangi perasaan canggung dan kaku saat difoto.

Tanpa menggunakan kostum yang berlebihan, Anda dan pasangan cukup mengenakan pakaian santai di rumah namun masih senada dengan warna sofa serta dindingnya. Sambil bersantai bersama hewan peliharaan, fotografer akan mengambil gambar secara candid.

4. Duduk di Atas Dapur Atau Meja Makan

Contoh foto prewedding selanjutnya bisa dilakukan denga berduduk santai di atas dapur atau meja makan. Sambil bertatapan dengan pasangan, membuat foto prewedding Anda tetap terlihat romantis namun tidak terlihat lebay dan banyak gaya.

Gaya tersebut tentunya tidak mengharuskan Anda melihat ke depan kamera. Dengan begitu, perasaan canggung dan terlihat kaku bisa dikurangi agar menghasilkan foto senatural mungkin. Kostum yang dikenakan juga cukup sederhana, namun poin pentingnya ialah tetap senada seperti background­-nya.

5. Duduk Bersantai di Tepi Kolam Renang

Inspirasi terakhir yang bisa dijadikan rekomendasi yaitu duduk bersantai bersama pasangan di tepi kolam renang. Anda dapat memasukkan sebagian kaki ke dalamnya. Pose seolah-seolah sedang tertawa sembari melihat pasangan akan memunculkan kesan romantis di dalam foto.

Beberapa properti yang bisa digunakan yaitu gitar, snack, jus buah dan lainnya untuk melengkapi suasana hangat tersebut. Tanpa melihat ke kamera, tentu saja Anda serta pasangan dapat mengurangi perasaan canggung antar keduanya.

Itulah kelima inspirasi contoh foto prewedding yang bisa Anda jadikan referensi saat akan melakukan pemotretan. Jika sedang mencari paket fotografi berbagai acara dengan paket terlengkap, maka bisa menggunakan jasa dari Warna Indonesia Photo.


Kata Kunci : Contoh Foto Prewedding, Contoh Foto Prewedding Terbaik, Contoh Foto Prewedding Terlengkap, Contoh Foto Prewedding di Jogja, Contoh Foto Prewedding Terpercaya

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *